Turki kirim bantuan Ramadan ke Pakistan
Bantuan diarahkan ke kelompok masyarakat yang kurang beruntung
Badan bantuan pemerintah Turki pada Rabu mendistribusikan paket makanan ke 600 keluarga di Provinsi Punjab dan Khyber Pakhtunkhwa di Pakistan.
Karantina wilayah atau 'lockdown' yang sedang berlangsung untuk membendung penyebaran Covid-19 telah menghilangkan sumber pendapatan sejumlah besar pekerja upah harian.
"Sekitar 300 kantong ransum makanan didistribusikan di Kota Lahore, begitu juga di Mardan," kata Badan Kerjasama dan Koordinasi Turki (TIKA) dalam sebuah pernyataan.
Di Mardan, anggota parlemen Pakistan Shaheen Saifullah membagikan bantuan kepada orang tua dari anak-anak tuna rungu.
"Anak-anak di Pusat Bicara dan Pendengaran (CSH) di #Mardan mungkin tidak berbicara atau mendengar, tetapi Alhamdulillah kami mendengar mereka," kata Mustafa Yurdakul, duta besar Turki untuk Pakistan, melalui Twitter.
Koordinator TIKA di Islamabad Gokhan Umut mengatakan badan amal itu juga membagikan 50.000 masker bedah dan paket makanan di kota Multan.
"Kami tidak akan meninggalkan saudara-saudari kita di Pakistan dalam masa pengujian ini," kata Umut.
Selama bulan suci Ramadan, TIKA akan mendistribusikan 2.500 paket makanan di Punjab, Khyber Pakhtunkhwa dan Islamabad.