Bursa saham Rusia terus tutup hingga pekan ini

Sesi perdagangan ditangguhkan pada 28 Februari hingga pemberitahuan lebih lanjut

Bursa saham Rusia terus tutup hingga pekan ini

Bursa saham Rusia akan terus menangguhkan operasi perdagangannya pada pekan ini dari Senin hingga Jumat, menurut Moscow Exchange (MOEX).

MOEX mengatakan sesi perdagangan di pasar ekuitas MOEX tidak akan dilanjutkan selama 14-18 Maret.

MOEX anjlok 33,3 persen pada 24 Februari saat Rusia mulai melancarkan perang terhadap Ukraina.

Pada 28 Februari, perdagangan ditangguhkan hingga pemberitahuan lebih lanjut.